 |
Foto : Dok.Hms |
Pekalongan, WARTAPANTURA.ID – Ketua Dewan Kerajinan Nasional Daerah (Dekranasda) Kota Pekalongan, Hj. Inggit Soraya, membuka Pelatihan Pembuatan Hantaran dan Pembuatan Roti & Kue bagi pekerja/buruh rokok menggunakan Dana Bagi Hasil Cukai Tembakau (DBHCT) Tahun Anggaran 2023, Senin (10/04/2022) di Ruang Pertemuan PT Urip Sugiarto.
Inggit mengapresiasi semangat pekerja/buruh dalam menimba ilmu meningkatkan ketrampilan. “Meskipun bulan puasa tetapi ibu-ibu tetap semangat mengikuti pelatihan,” katanya.
Dikatakan Inggit, terkait pelatihan yang diberikan menurutnya momennya pas karena di bulan Ramadhan menjelang Idul Fitri biasanya kue dan roti jadi makanan yang banyaj dipesan. “Ini pelatihanya selama 3 hari di bulan Ramadhan, dan setelah ini harapannya bisa langsung dipraktikkan dan dijual untuk momen lebaran nanti,” tuturnya.
Inggit berharap peserta pelatihan dapat menyerap ilmu yang diberikan secara maksimal, sehingga dapat memantu menambah penghasilan keluarga.
(Muslimin)